Kamis, 23 Oktober 2008

Simbol (DKV)











1. Pangkalan Ojek
Simbol pangkalan ojek ini dibuat untuk memudahkan masyarakat yang ingin menggunakan jasa ojek. Dengan adanya simbol ini pada jalan-jalan, masyarakat dapat dengan mengetahui area mana saja yang terdapat jasa ojek. simbol ini di visualisasikan dengan gambar 2 (dua) orang yang berboncengan.

2. Anjing Galak
Dengan membuat gambar orang yang sedang di gonggong anjing, simbol ini diharapkan dapat memberi petunjuk pada masyarakat agar tidak sembarangan melewati area tersebut, kerana terdapat anjing galak.

3. Santri Alim
Dalam islam, santri merupakan orang yang rajin dan taat beribadah. Oleh karena itu simbol santri alim ini divisualisasikan dengan seorang santri yang sedang duduk tahyat akhir dalam solat.

4. Joki 3 in 1
Pada simbol joki 3 in 1, terdapat 3 orang yang berada dalam 1 (satu) mobil. Untuk lebih mengesankan bahwa ketiga orang tersebut berada dalam mobil, maka salah satu orang di gambar tersebut sedang memegang kemudi. Orang yang berada di tengah, diibaratkan sebagai si joki yang merasa gembira karena mendapat pelanggan.

5. Khusus Yang Macho
Orang macho dalam pikiran sebagian orang ialah kuat, gagah, dan berotot. Berlandaskan pada pemikiran seperti itu maka, simbol khusus yang macho ini di visualisasikan dengan gambar seorang binaraga yang sedang menunjukan ototnya.

6. Ngebut Benjol.
Gambar tangan yang sedang mengepal di bagian atas orang yang sedang mengendarai sepeda motor, mewakilkan segala benda yang dapat membuat kepala si pengendara motor tersebut benjol ketika ia mencoba ngebut di jalanan.

Tidak ada komentar: